Kabupaten Wonogiri – Ari Sumantri selaku Wakil Ketua Komisi III DPRD Kab. Wonogiri kembali turun ke daerah pemilihannya untuk tidak sekadar menyapa. Namun juga untuk menyerap aspirasi masyarakat dalam rangka Reses Tahap II Tahun 2022, Sabtu (25/06/2022).
Terlihat, pada acara yang berlangsung di Desa Basuhan itu juga dihadiri oleh Kepala Desa Basuhan, Kadus, Ketua RW, RT, Ranting PDI Perjuangan Basuhan serta warga masyarakat Dusun Basuhan.
Dikatakannya, bahwa sebagai Wakil Rakyat, dirinya memang memiliki berbagai tugas dan fungsi, salah satunya dalam masa Reses ini digunakannya sebagai media untuk menjaring aspirasi masyarakat menjadi sebuah hal yang wajib baginya.
Ari Sumantri menyampaikan sebagai wakil rakyat dirinya juga sangat terbuka untuk warga yang memiliki keluhan atau kesulitan karena aspirasi dari berbagai lapisan masyarakat menjadi perihal yang tak boleh luput dari perhatian wakil rakyat.
“Sudah kewajiban kami untuk memang kita terbuka saja dan menampung aspirasi masyarakat. Karena kita ketahui, hal ini juga menjadi wadah bagi kami dalam membawa serta mewujudkan aspirasi masyarakat demi kemajuan bersama, khususnya di Dusun Basuhan,” ujar Ari Sumantri.
Apresiasi juga disampaikan oleh politisi yang kerab disapa Mas Ari ini, karena dirinya melihat apabila masyarakat sangat antusias dalam menghadiri Reses Tahap II ini. Oleh karena itu Mas Ari menegaskan untuk akan terus berjuang demi mewujudkan masyarakat yang maju, mandiri, dan sejahtera.
“Musyawarah menjadi jembatan komunikasi bagi masyarakat dengan pemerintah. Kami selaku pemerintah desa sangat senang dengan adanya Masa Reses ini karena sinergitas dapat terwujud. Dan tentu ini semua kita lakukan dengan semangat Go Nyawiji Sesarengan Mbangun Wonogiri“ pungkas Kepala Desa Basuhan, Sutini.
Koresponden : Firfeb