Ali Badrudin: Sebarkan Kebaikan, Redam Hawa Nafsu

0
Foto: Infografis ucapan Harlah ke-96 NU oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pati, Ali Badrudin

Kabupaten Pati – Ketua DPC PDI Perjuangan Pati, Ali Badrudin mengucapkan Selamat Hari Lahir (Harlah) ke-96 Nahdlatul Ulama kepada jajaran pengurus besar NU, khususnya di Kab. Pati.

Senin (31/01/2022, pada kesempatan ini, Politisi PDI Perjuangan itu mengatakan, bahwa seluruh Keluarga Besar NU di Indonesia dan seluruh cabang NU di dunia diharapkan dapat terus diberi komitmen untuk merawat, bahkan menguatkan visi luhur para pendiri NU.

Menurut Ali Badrudin, Organisasi Nahdlatul Ulama (NU) juga sangat memiliki pengaruh amat besar di Indonesia. Hal ini karena organisasi ini bergerak di lintas sektor, di antaranya adalah bidang keagamaan, pendidikan, sosial, dan juga ekonomi.

“Semangat nasionalisme dan keislaman harus senantiasa kita junjung untuk mewujudkan NKRI harga mati. Jadikan nasionalisme dan agama sebagai suatu hal yang saling menguatkan, karena nasionalisme atau cinta tanah air berarti juga membela agama,” ungkapnya.

Ali Badrudin menegaskan, di mana para Ulama NU diharapkan semakin memiliki peran yang sangat signifikan dalam menyebarkan paham keagamaan. Sehingga baik ulama maupun ormas Islam harus menyebarkan agama dengan membangun nasionalisme dan perdamaian.

“Ini semua penting, menjaga keutuhan NKRI. Karena hal tersebut guna memperkokoh Ukhuwah Wathaniyah agar Indonesia lebih sejahtera,” pungkasnya.

Koresponden: Ita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here