Rapatkan Barisan, Masan Pimpin Rakor KomandanTe Dapil Kudus IV

0
Foto: Masan bersama KomandanTe Dapil Kudus IV saat gelar Rakor.

Kabupaten Kudus – Kontestasi politik tahun 2024 kian dekat, Komandan Tempur Elektoral (KomandanTe) Bintang Dua Dapil IV (Undaan, Mejobo, dan Bae) gelar rapat koordinasi (Rakor) bersama Co-pilot, pada Jumat (7/7/2023) di Posko Gotong Royong Dapil IV.

Hadir dalam acara tersebut, Dimas Dendang D. selaku KomandanTe Bintang Tiga turut serta datang ke posko gotong royong.

Foto: Suasana Rakor KomandanTe Bintang Dua yang dipimpin oleh Masan.

Dalam kesempatan itu, Masan menekankan untuk seluruh KomandanTe Bintang Dua untuk menyiapkan pasukannya, baik KomandanTe Bintang Satu maupun seluruh elemen PAC hingga ranting.

“Tentu langkah strategis harus segera kita susun mulai saat ini, dengan seluruh amunisi yang ada, bersama-sama fokus untuk gotong royong pemenangan PDI Perjuangan,” ungkapnya.

Diakhir, Masan juga menegaskan untuk seluruh kader selalu saling berkomunikasi dan berkoordinasi, agar tidak terjadi tumpang tindih nantinya.

“Dengan diawali komunikasi dan koordinasi terlebih dahulu sebelum terlaksananya pertempuran tahun 2024 kelak,” pungkasnya.

Koresponden: Fendy Adsa – Agung Cahyo.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here