SALATIGA (5/4/2020) – Dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 PDI Perjuangan Kota Salatiga melakukan penyemprotan cairan disinfektan, pembagian masker dan hand sanitizer di beberapa wilayah Kota Salatiga. Kegiatan ini dilaksanakan karena PDI Perjuangan Kota Salatiga sangat peduli akan kesehatan masyarakat Kota Salatiga.
Dalam kegiatan tersebuat dihadiri pula Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Salatiga, M. Teddy Sulistyo, S.E. dan Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Salatiga, Henry Wicaksono, S.E. yang menjadi Komandan dalam aksi tersebut.
“Jumat pekan lalu kami juga sudah melakukan kegiatan serupa tetapi hanya melakukan pembagian masker, hand sanitizer, dan leaflet saja tidak dengan penyemprotan cairan disinfektan. Aksi pencegahan penyebaran virus Corona ini akan tetap kami lakukan terus menerus sampai pandemi virus Corona ini berakhir,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Salatiga yang akrab dipanggil Bung Teddy.
Edukasi pencegahan penyebaran Covid-19 dilakukan dengan terjun langsung ke masyarakat di Kel. Kalicacing dan di Kampung Pancuran. Warga sangat senang dengan kepedulian partai PDI Perjuangan, karena sudah 1 bulan masyarakat Kota Salatiga sudah dibuat panik oleh pandemi Covid-19 ini.
Koresponden: Bagas