PDI Perjuangan Surakarta Gelar Konsolidasi Bersama Komunitas Juang

0

Kota Surakarta – Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surakarta, FX. Hadi Rudyatmo kembali memimpin jalannya konsolidasi pemenangan Gibran Teguh di Pendopo pinggir Kali Pucangsawit.

Konsolidasi tersebut dilaksanakan bersama Kader Komunitas Juang Kota Surakarta dengan menghadirkan 70 Kader, baik yang sudah dilantik maupun Kader Juang yang baru. Konsolidasi tersebut untuk mempersiapkan Pilkada Kota Surakarta yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.

“Saya mengundang Badan dan Sayap Partai satu persatu, kemudian saya ajak diskusi agar saya mengetahui persiapan mereka. Dengan demikian, seluruh Badan dan Sayap Partai dapat tegak lurus dalam memenangkan Pilkada Kota Surakarta pada bulan Desember mendatang,” tutur FX. Hadi Rudyatmo, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surakarta.

FX. Hadi Rudyatmo menegaskan, agar seluruh Kader Komunitas Juang Kota Surakarta wajib memahami visi dan misi Partai. Selain itu, seluruh Kader Komunitas Juang Kota Surakarta juga harus dapat mengawal kebijakkan Partai . Pada tanggal 9 Desember 2020 nanti, Kader Komunitas Juang Kota Surakarta harus dapat menggerakan warga untuk datang ke TPS.

“Saya berpesan, agar seluruh Kader Komunitas Juang Kota Surakarta sanggup memenangkan Pilkada Surakarta di atas 80% . Selain itu, Kader Komunitas Juang Kota Surakarta juga harus tetap pakai masker , rajin mencuci tangan, serta selalu menjaga kesehatan, agar tanggal 9 Desember nanti dapat memberikan hak suaranya dan PDI Perjuangan dapat memenangkan kontestasi Pilkada 2020. Dalam kesempatan ini, kami ini juga membagikan kaos dan sembako dari Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Surakarta,” tutup Gibran Rakabuming Raka, Calon Walikota Surakarta dari PDI Perjuangan.

Koresponden : Diky