Wabup Etik Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan

0
Foto: Upacara Hari Pahlawan di Kab. Blora

Kabupaten Blora – Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati atau yang akrab disapa Mbak Etik memimpin jalannya upacara peringatan Hari Pahlawan di Halaman Kantor Setda Blora, pada Kamis (10/11/2022).

Upacara tersebut terlihat diikuti oleh jajaran Forkopimda Blora, kepala PD di lingkungan Pemkab Blora, dan peserta dari unsur TNI-Polri, ASN, Damkar, Satpol PP, mahasiswa, pelajar TKSK, Tagana, serta Pendamping PKH.

“Dengan semangat ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’, peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat,” kata Mbak Etik membacakan amanat Menteri Sosial RI.

Selanjutnya ia berharap kepada seluruh generasi penerus bangsa untuk dapat mengisi Kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar, dan seterusnya.

“Jadikanlah semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama,” imbuhnya

Wakil Bupati yang juga kader PDI Perjuangan tersebut juga menyampaikan apresiasi tertinggi dan ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada segenap Pahlawan masa kini dari Blora, yang tak kenal lelah untuk Sesarengan Mbangun Blora.

“Kepada para Pendamping PKH, TKSK, Tagana, Damkar, Satpol PP, TNI, Polri, pahlawan kesehatan, pahlawan kebersihan, para pelayan publik, para pahlawan tanpa tanda jasa, serta pahlawan-pahlawan lain yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu, yang telah berjuang sesuai kapasitas dan kewenangan masing-masing, saya ucapkan terima kasih.” tutupnya.

Koresponden : Reni – Aviolla

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here