Kota Tegal – Gerak cepat dilakukan oleh Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Kota Tegal, Triono, dalam meninjau lokasi talud sungai yang longsor di Kelurahan Keturen, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, Jumat (26/2/2021).
Peninjauan talud didampingi Ketua Rt. 04 Rw. 03, Kelurahan Keturen. Dalam tinjauannya, Mas Triono mengatakan, memang benar talud sungai di bagian barat yang berada di jalan KH. Ishaq, mangalami longsor.
“Dengan melihat secara langsung, kami selaku Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Kota Tegal, sudah menghubungi Dinas terkait, untuk segera dilakukan perbaikan,” ujar MasTriono.
Mas Triono berharap, Dinas pengairan bisa langsung datang untuk mengkroscek talud yang longsor, ini perlu dilakukan segera supaya tidak membahayakan kendaraan, melihat saat ini musim penghujan tentu membahayakan,” pungkasnya.
koresponden: Bagus Imantoro