Talud dan Drainase Selesai Dibangun, Warga Desa Kebutuhjurang Gelar Tasyakuran

1

Kabupaten Banjarnegara – Warga masyarakat bersama Pemdes Kebutuhjurang, menggelar tasyakuran di Gedung Olahraga Desa Kebutuhjurang. Tasyakuran ini dihadiri sedikitnya 200 warga masyarakat setempat. Hadir pula Ismawan Setya Handoko, S.E., Ketua DPRD Banjarnegara, Hj. Sri Ruwiyati, S.E., M.M., Sekretaris Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (26/11/2022).

Hadir pula, Saiful Anwar Surono, Ketua PAC Kecamatan Pagedongan, Sujarwo, Kades Kebutuhjurang, Babinsa Koramil Pagedongan, Muhammad Masrur, Polsek Pagedongan, Eko Prasetyo, warga masyarakat dan tokoh masyarakat Desa Kebutuhjurang.

Tasyakuran pembangunan talud dan drainase ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPRD Kab. Banjarnegara, Isamawan Setya Handoko, S.E.

Untuk diketahui, kegiatan pembangunan talud dan dreinase komplek gedung olahraga merupakan anggaran APBD Kab. Banjarnegara Tahun 2022 aspirasi Ismawan Setya Handoko, S.E., selaku Ketua DPRD Banjarnegara. Dan ini merupakan bentuk kepedulian dirinya sebagai Kader PDI Perjuangan terhadap perkembangan infrastruktur di bidang olahraga di Desa Kebutuhjurang.

Tasyakuran yang digelar oleh warga Kebutuhjurang.

“Tasyakuran ini adalah sebagai bentuk rasa syukur warga masyarakat atas selesai dibangunnya talud dan drainase komplek gedung olahraga Desa Kebutuhjurang. Saya berharap, warga dapat merawat bangunan ini, sehingga akan lebih awet, serta melindungi bangunan yakni, gedung olahraga ini,” ungkap Ismawan, yang juga sebagai KomandanTe Bintang Dua Dapil 2.

Dalam kesempatan ini, Sri Ruwiyati yang juga sebagai Komandante Bintang Tiga Dapil 10 menyampaikan, bahwa kegiatan aspirasi di Kebutuhjurang ada tujuh titik kegiatan, diharapkan semua itu dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak. Sri Ruwiyati juga meminta kepada segenap lapisan masyarakat untuk menjaga bangunan tersebut, sehingga dapat bertahan lama. Pihaknya juga mengharapkan adanya jalinan hubungan baik antara warga dan wakil rakyat di DPRD, sehingga menjadi hal yang penting saat memiliki tujuan membangun daerah.

“Mari kita jalin komunikasi dan koordinasi, serta bersinergi, seduluran selawase, agar kedepan kebutuhan masyarakat yang belum terpenuhi dapat dilanjutkan. Warga masyarakat bisa menyampaikan usulan melalui Kepala Desa, untuk selanjutnya dapat disampaikan kepada wakil rakyat di DPRD,” tuturnya.

Kepala Desa Kebutuhjurang, Kecamatan Pagedongan, Sujarwo mengucapkan terimakasih kepada Ismawan Setya Handoko, S.E., Ketua DPRD Banjarnegara atas kepeduliannya terhadap pembangunan infrastruktur di wilayahnya. Pihaknya bersyukur, pekerjaaan pembangunan talud dan dreinase komplek gedung olahraga Desa Kebutuhjurang telah selesai sesuai dengan perencanaan yang telah dijadwalkan dan semoga dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Hj. Sri Ruwiyati, S.E., M.M., Sekretaris Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah, atas sumbangsihnya dalam pembangunan di wilayah Desa Kebutuhjurang dan di Kecamatan Pagedongan pada umumnya. Semoga hubungan baik ini dapat terus terjaga,” pungkasnya.

Koresponden : Crishna

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here