Sutari Turun Lapangan Lakukan Aksi Peduli Korban Banjir

0
Sutari Turun Lapangan Lakukan Aksi Peduli Korban Banjir

Kota Tegal – KomandanTe Bintang Dua Dapil Kecamatan Margadana, Sutari SH turun lapangan melakukan aksi peduli menyapa masyarakat korban banjir dengan membagikan puluhan alat pembersih lantai dan biskuit balita di RW04 Kelurahan Krandon, Kecamatan Margadana, Sabtu (07/01/2023).

Sutari saat turun lapangan menyapa masyarakat ditemani oleh jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Tegal dan relawan tim pemenangan yang dinamai ‘Kerabat Sutari’.

anggota DPRD Kota Tegal itu mengatakan wujud turun kelapangan ini sebagai kader Partai yang akan tanggap turut serta membantu masyarakat yang sedang tertimpa musibah banjir.

“Jadi hari ini kita bersama jajaran fungsionaris Partai turun langsung. Alhamdulillah genangan air akibat banjir ini sudah mulai surut, maka kami membawa perlengkapan pembersih lantai. Karena yang dibutuhkan sekali setelah surut adalah alat Pel, serok air dan sabun,” kata Sutari.

Sutari juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur dan relawan yang sudah ikut turut melakukan aksi kepeduliaan membantu masyarakat yang mengalami musibah banjir seperti adanya dapur umum di wilayah Kelurahan Krandon.

“Aksi peduli ini tentunya didukung dengan semangat gotong royong yang merupakan spirit para kader Partai sehingga bantuan bisa terdistribusi dengan baik,” ungkapnya.

Di sisi lain, Sutari menambahkan dalam rangka HUT PDI Perjuangan ke-50 tahun sebagai kader Partai tentunya ikut merasakan keprihatinan yang mendalam atas bencana banjir yang melanda negeri.

“Tentunya kepada seluruh masyarakat yang mengalami musibah semoga diberi kesabaran dan kekuatan dalam menghadapinya,” tutupnya.

Koresponden : Gus

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here