Sukses Bangun Jalan, Mas Rimo Dan Margono Hadiri Tasyakuran

0
Foto: Mas Rimo Dan Margono Hadiri Tasyakuran Pembangunan Jalan

Kabupaten Wonogiri – Masyarakat Lingkungan Seneng, Kelurahan Giriwono mengadakan acara tasyakuran alus dalane. Jalan yang dulu rusak parah kini sudah tidak ada lagi yang rusak maupun berlubang akibat telah dilakukannya pengaspalan (hotmix) dan perkerasan jalan beton oleh pemerintah di masa Mas Jekek, Sabtu (26/1/2022).

Anggot DPRD kabupaten Wonogiri Urin Tri Hartono, S.E atau yang akrab disapa Mas Rimo dan Margono berkolaborasi hadiri dalam tasyakuran alus dalane tersebut. Keduanya sangat berjasa dalam mengawal aspirasi sampai bisa terealisasi.

Foto: Mas Rimo Harap Jalan Yang Sudah Dibangun Dirawat Oleh Masyarakat

Dalam sambutannya, Mas Rimo menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas gelaran tasyakuran yang dilaksanakan secara inisiatif masyarakat Lingkungan Seneng.

Ia kemudian menyebut pembagunan jalan yang sudah dilakukan bertujuan untuk meningkatkan mobilitas transportasi yang pada akhirnya berdampak langsung terhadap perekonomian masyarakat.

“Kami selalu meyakini dengan jalan yang mulus maka ekonomi juga akan ikut bagus. Perbaikan dan pembangunan infrastruktur jalan diharapkan dapat memperlancar akses penghubung dan memudahkan masyarakat dalam melaksanakan aktivitas harian sehingga di saat yang sama roda perekonomian lokal akan bergerak lebih bergairah,” ucap Mas Rimo.

Margono juga berpesan kepada masyarakat untuk menjaga dan merawat jalan yang sudah dibangun ini supaya menjadi awet.

Dirinya melanjutkan, pembangunan infrastruktur juga merupakan salah satu kebutuhan dasar warga dan tanda hadirnya pemerintah di tengah-tengah masyarakat.

Koresponden : Firfeb

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here