Kabupaten Magelang – Sebagai bentuk konkret upaya konservasi alam, Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Ir. Sudjadi menyerahkan bantuan berupa bibit pohon pelindung dan buah-buahan di Desa menayu, Kecamatan Muntilan, Sabtu (24/12/2022).
Hadir dalam acara tersebut 14 kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Muntilan, Ketua PAC PDI Perjuangan Muntilan, KomandanTe Bintang Dua pengampu wilayah Muntilan Indra Kurniawan, Danramil, dan Kapolsek Muntilan.

Pohon pohon tersebut ditanam di 2 sabodam baru yang terletak di Desa Menayu dan Desa Sokorini di mana 2 sabodam tersebut merupakan aspirasi pembanunan dari Sudjadi.
Sudjadi dalam sambutannya berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk masyarakat. Di sisi lain, hal ini menurutnya juga bentuk tindakan konkret kader PDI Perjuangan dalam mewujudkan aspirasi masyarakat.
“Dengan adanya bantuan aspirasi yang sudah banyak terealisasi diharapkan akan mendongkrak suara PDI Perjuangan ke depannya dan kami berharap pula dengan adanya turut serta peran Partai terjun ke masyarakat dengan harapan akan bisa menyerap aspirasi dan membantu apa yang menjadi keluh kesah masyarakat,” ungkapnya.
Adapun Indra Kurniawan dalam kesempatan ini berterima-kasih kepada Sudjadi yang telah memperjuangkan aspirasi masyarakat. Ia juga menekankan bahwa dengan langkah ini maka masyarakat bisa merasakan bentuk konkret tindakan kader Partai berlambang Banteng Moncong Putih ini.
“Jika hal ini terus dilakukan, maka masyarakat akan bisa menilai sendiri Partai mana yang getol memperjuangkan aspirasi masyarkat, sehingga suara Partai ke depan akan naik signifikan,” pungkas Indra.
Koresponden : Ari Kurniawan