Kabupaten Grobogan – Sri Sumarni, Bupati Grobogan menggandeng Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Grobogan (ITB- MG) untuk ikut mengambil peran untuk menyiapkan SDM unggul, dan meningkatnya masyarakat yang memiliki daya saing pendidikan.
Hal tersebut disampaikan tokoh yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Grobogan itu ketika memberikan sambutan sekaligus menyerahkan SK Launcing ITB-MG di Pendopo Kabupaten, Rabu (30/03/2022).
Dalam sambutannya, Sri Sumarni menyampaikan selamat atas penyerahan SK serta Launching ITB-MG. Dirinya juga berharap, semoga dengan berdirinya Kampus ITB-MG akan membawa warna baru pendidikan tinggi di Kab. Grobogan.
“Semakin banyak perguruan tinggi yang berdiri di Kab. Grobogan, tentunya akan menambah pilihan bagi anak-anak kita untuk kuliah di daerah sendiri. Bahkan bisa menarik siswa dari daerah lain untuk kuliah di Grobogan, sehingga akan memberikan dampak positif bagi kemajuan di bidang/sektor lainnya,” imbuh Politisi PDI Perjuangan itu.
Lebih lanjut, dirinya juga usul, untuk tolong kalo bisa dibuka fakultas atau jurusan Pertanian, Teknik Pertanian, Teknik hasil pertanian, Agrobisnis, atau lainnya yang berbasis pertanian. Hal ini sejalan dengan potensi unggulan Kab. Grobogan di bidang Pertanian. Sekaligus dalam rangka mendukung daya saing daerah, utamanya di sektor pertanian.
“Pada kesempatan ini tak lupa saya sampaikan terima kasih, atas peran serta seluruh warga Muhammadiyah, yang selama ini telah ikut aktif dalam membangun melalui jalur pendidikan,” tutup Sri Sumarni.
Koresponden : Nanang – Faisal
buy semaglutide online https://rybelsus.tech/# rybelsus cost
rybelsus