Spirit R.A Kartini Sumber Inspirasi Mbak Yuni

1
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati

Kabupaten Sragen –  Raden Ayu (RA) Kartini selalu menjadi inspirasi bagi seluruh perempuan, termasuk Bupati Sragen dr. Hj. Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Bagi Mbak Yuni, R.A Kartini tidak hanya menginspirasi namun juga menjadi sosok Idola seluruh perempuan Indonesia.

“Saya kira bukan hanya saya pribadi tapi saya pikir seluruh masyarakat Indonesia pasti mengidolakan beliau, R.A Kartini selalu menjadi inspirasi bagi setiap wanita dimana pun,” kata Yuni, Rabu (21/4/2021).

Mbak Yuni menambahkan, Kartini merupakan tokoh pendobrak sebuah era kemapanan zaman dulu. Kegelisahan seorang perempuan yang dianggap suatu hal tabu dan era ini menjadi pijakan bagi para perempuan untuk bangkit dan maju. Mbak Yuni meminta kepada seluruh perempuan agar tidak patah semangat dan jangan berpikir bahwa perempuan berada di bawah laki-laki.

“Walaupun tentu, secara kodrati kalau kita sebagai istri kita sebagai ibu tentu harus berperan secara maksimal. Justru di situ lah bisa dilihat peran perempuan yang sesungguhnya,” lanjut Mbak Yuni.

Bupati yang juga Kader PDI Perjuangan Sragen tersebut meyakini bahwa ibu bisa mencetak generasi penerus bangsa yang baik. Ia juga menyinggung tentang background dirinya dari politik yang membawanya menjadi bupati merupakan contoh peluang besar bagi perempuan.

“Saya kira sekarang sudah terbuka lebar kesempatan untuk perempuan. Banyak sekali pemimpin-pemimpin perempuan. Anggota DPRD perempuan, bupati perempuan. Perempuan harus berani dan memiliki kepercayaan diri untuk mengisi ruang-ruang di kehidupan baik sosial maupun politik. Bukan hanya sekedar membawa garisan di aktivitasnya jadi tidak hanya sekedar saya menggarisbawahi pendapat orang lain. Tapi kita punya pendapat sendiri,” ujar Mbak Yuni.

Bagi Mbak Yuni, kunci kemajuan seorang perempuan dimulai dari spirit belajar. Ia mengatakan aktualisasi diri perempuan tidak akan diperoleh kalau tidak rajin membaca dan mempelajari setiap elemen dalam hidup. Ia mengajak kepada seluruh perempuan di Indonesia untuk bersemangat dan mengilhami bahwa perempuan adalah Ibu Bangsa dan tiang bagi negara.

“Untuk perempuan Sragen ayo saatnya kita membuktikan bahwa di tengah pandemi, kita bisa memberikan contoh dan juga kita bisa membantu ekonomi keluarga dengan kemampuan dan skill yang kita miliki,” tutup Mbak Yuni.

Koresponden: Rafif Abrar S dan Isa Budi Kahono

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here