Kabupaten Klaten – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah, Hj. Kadarwati, SH.MH., menggelar doa bersama dan membagikan sembako dalam menyambut tahun baru 2022. Kegiatan ini berlangsung di kediamannya Desa Jatipuro, Kecamatan Trucuk, Jum’at (31/12/2021).
Kegiatan doa bersama tersebut dihadiri oleh Tokoh masyarakat, RT, dan RW setempat, Keluarga Trah Citropawiro, serta para Kader PDI Perjuangan.
Kadarwati mengatakan kegiatan doa bersama tersebut bertujuan untuk memohon perlindungan, keridhoan, dan kemudahan rezeki dari Tuhan Yang Maha Esa serta sebagai bentuk upaya memperkuat spiritualitas.

“Menyambut tahuh baru 2022, kami mengadakan doa bersama untuk merenungkan bersama kejadian tahun 2021. Selain itu juga mengenang dan kirim doa para leluhur,” tutur Kadarwati.
Lebih lanjut, Kadarwati menyampaikan banyak tantangan dan ujian kehidupan dengan adanya wabah penyakit yang belum berakhir. Untuk itu, giat doa bersama yang dilakukan tersebut merupakan sebuah upaya untuk memohon keselamatan kepada Sang Pencipta.
“Doa bersama ini untuk memohon keselamatan dan kedamaian serta sebagai bahan evaluasi semoga di tahun berikutnya menjadi lebih baik. Untuk tahun 2022, semoga lebih baik, Pandemi Covid-19 berakhir, sehat, sukses, rejeki lancar, dan diberi umur panjang,” imbuh Kadarwati.
Terakhir, Politisi PDI Perjuangan itu juga membagikan sembako kepada warga masyarakat sebagau bentuk tindakan kepedulian sosial. “Semoga sembako ini bermanfaat dan berkah. Jangan lelah untuk selalu berbuat baik,” pungkas Kadarwati.
Koresponden : Wawan