Kabupaten Banyumas – Dalam menanggapi surat permohonan bantuan kursi roda dari Kelurahan Purwokerto Utara, yang digagas oleh PAC PDI Perjuangan Purwokerto Utara, Wakil Bupati Banyumas, Drs. Sadewo Tri Lastiono dengan sigap merealisasikan, serta memberikan bantuan kursi roda kepada Mbah Yatinem di Kelurahan Purwokerto Kidul, Kecamatan Purwokerto Utara, Minggu (11/7/2021) .
Mbah Yatinem merupakan salah satu warga Kelurahan Purwokerto Kidul yang menderita Stroke penyempitan saraf belakang. Mbah Yatinem menderita penyakit tersebut sudah hampir 1 (satu) tahun. Sampai saat ini, Mbah yatinem belum bisa berjalan dengan sendiri. Kesehariannya dihabiskan dengan terbaring di tempat tidur dan duduk.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono menutup,”saya berharap, bantuan ini akan bermanfaat bagi keseharian Mbah Yatinem dalam beraktivitas. Sadewo menambahkan, apabila ada warga yang kesulitan dan dalam kondisi genting, agar jangan cemas. Masyarakat tinggal melaporkan kepada Pemerintah,” tutup Sadewo Tri Lastiono, yang juga Bendahara DPC PDI Perjuangan Kab. Banyumas.
Koresponden : Rizka Uly Dayanti