Kabupaten Karanganyar – Wakil Bupati Karanganyar, H. Rober Christanto SE mengajak guru SLB dan Orang Tua anak berkebutuhan khusus untuk mendidik anak-anak dengan hati. Dibutuhkan kesabaran, keuletan dan ketelatenan dalam mendidik anak-anak tersebut untuk menjadi orang-orang yang mempunyai prestasi lebih. Buktinya, dalam membatik para penyandang kebutuhan khusus ini juga mempunyai karya yang luar biasa.
“Jika mendidik dengan sabar, telaten dan ulet, saya yakin anak-anak yang berkebutuhan khusus akan menjadi manusia-manusia yang hebat. Banyak kita dengar penghafal Al-Quran juga dari anak-anak kebutuhan khusus. Artinya mereka mampu menjadi anak hebat jika dididik dengan hati,” papar Rober Christanto pada saat motivasi parenting mendidik anak berkebutuhan khusus Spesial Olympics Indonesia (SOIna) dan Pekan Obor Nasional 2022 di pendopo Rumah Dinas Wakil Bupati Karanganyar, Kamis (3/2/2022).

Pada kesempatan itu juga dihadirkan Ustad Joko Yulianto, M.Pd. Ceramah yang disampaikan Joko membuat orang tua bersemangat untuk mendidik anaknya. Sebab anak adalah titipan yang ‘digulowentah’ dengan baik. Salah satunya adalah mendidik dengan dengan cara yang terbaik.
Sementara Panitia SOIna, Ambar Setyowati mengatakan kegiatan perenting kali ini adalah motivasi anak berkebutuhan khusus yang diikuti semua orang tua dan guru. Sekaligus mengumpulkan semua orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus untuk tukar pengalaman dan menambah wawasan.
“Hadirnya Bapak Wakil Bupati, Rober Christanto sangat memberi motivasi kami untuk mengasah kemampuan anak-anak berkebutuhan khusus. Beliau sangat konsen terhadap anak-anak berkebutuhan khusus untuk berprestasi,” imbuhnya.
Koresponden : RS