Puan Maharani Minta Kemendikbudristek Uji Efektifitas PJJ Selama Masa Pandemi Covid-19

0

Jakarta – Ketua DPR RI, Dr.(H.C) Puan Maharani, memberikan sorotan terkait angka putus sekolah yang dinilai tinggi, saat Pandemi Covid-19. Dalam menyikapi hal tersebut, Puan Maharani  meminta kepada Kemendikbudristek untuk mencari penyebab banyaknya siswa yang putus sekolah. Menurutnya, hal tersebut bisa disebabkan karena terkendala Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), atau karena persoalan perekonomian keluarga akibat Pandemi Covid-19.

Puan Maharani juga menyampaikan, Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021, merupakan momentum yang tepat, untuk memetakan permasalahan tersebut, serta  mencari solusi terkait permaslahan tersebut. Dalam kesempatan tersebut, Puan juga meminta kepada Kemendikbudristek, agar memperbaiki infrastruktur pembelajaran, terutama sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Mengingat, saat ini masih dalam masa Pandemi Covid-19, kemungkinan sistem PJJ masih akan tetap dilaksanakan

“Pemerataan infrastruktur PJJ merupakan syarat mutlak yang harus dipenuhi oleh Pemerintah. Maka dari itu,.saya meminta kepada Kemendikbudristek untuk memperbaiki infrastruktur pembelajaran. Hal tersebut dimaksudkan agar sistem pembelajaran, khususnya PJJ dapat merata, serta tidak terjadi kesenjangan infrastruktur PPJ antar daerah atau wilayah,” tutur Mbak Puan, sapaan akrab Puan Maharani.

Mbak Puan juga meminta kepada Kemendikbudristek, untuk menguji kualitas Tenaga Pendidik, serta peserta didik, sehingga efektivitas PJJ dapat terukur. Hal tersebut harus dilakukan demi memperpendek kesenjangan pendidikan, terutama pada masa PJJ yang mengharuskan infrastruktur digital, akses internet, serta perangkat pendukung lainnya.

“Kemendikburistek harus menguji efektifitas pembelajaraan online selama ini. Apabila hal tersebut tidak dilakukan, maka kesenjangan pendidikan bisa semakin meluas. Sebab, pendidikan merupakan hak kebutuhan dasar. Selain itu, pendidikan juga harus mampu mewujudkan national and character building,” pungkas Mbak Puan, yang juga Ketua Bidang Pemeritahan, Pertahanan dan Keamanan DPP Perjuangan.

Penulis : Tim Editor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here