Pesan Rober untuk Perangkat Desa Paulan Ketika Blusukan

0
Foto: Rober Bersama Jajaran Perangkat Desa Paulan

Kabupaten Karanganyar – Wakil Bupati Karanganyar, Rober Christanto, S.E., M.M kembali silaturahmi ke jajaran perangkat desa. Kali ini, yang didatangi adalah Desa Paulan, Kecamatan Colomadu, Senin (27/2/2023).

Meskipun perangkat desa kaget dengan kedatangan Rober, namun semua langsung ‘mencair’ karena keramahaan pemimpin masyarakat tersebut. Bahkan, Wabup menggunakan gaya pendekatan yang terkesan elegan.

Foto: Rober Minta Perangkat Desa Belajar Pengelolaan Sampah dari Wilayah Mojogedang dan Ngringo

“Silahkan diteruskan pekerjaannya. Saya hanya ingin silaturahmi saja,” papar Rober membuka pembicaraan.

Ketika duduk, Rober langsung ‘diwraduli’ berbagai persoalaan yang kini tengah dihadapi desa tersebut, salah satunya adalah masalah sampah yang tidak terkelola dengan baik. Perangkat desa mengkhawatirkan apabila tidak ada tindak lanjut, maka dampaknya bisa merugikan masyarakat.

“Belajar pengelolaan sampah di Mojogedang dan Ngringo, bagaimana mereka mengelola sampah dengan cara memilih yang bisa dijual, membakar yang tidak bisa dijual, dan menimbun untuk dijadikan pupuk bagi sampah padat. Kapan, ayo belajar dari Ngringo dan Mojogedang,” tambahnya.

Selain itu, Rober yang merupakan Kader PDI Perjuangan juga diminta untuk meninjau lokasi untuk pembangunan Gedung Serbaguna warga Paulan yang sampai kini belum terwujud, sebab rencana pembangunan sudah lama, namun terkendala Covid-19. Mereka berharap Rober bisa membantu agar gedung yang diimpikan masyarakat dapat terealisasi.

“Kami sangat berharap gedung ini bisa segera terwujud untuk kegiatan warga,” papar Riyadi, Kadus Paulan Barat.

Koresponden : HRY – ERS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here