Kabupaten Magelang – Pemerintah Kabupaten Magelang gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun 2022 di halaman kantor Pemkab Magelang. Upacara tersebut diikuti oleh berbagai elemen, mulai dari ASN, TNI, Polres, KNPI, pemuda millenial, dll.
Upacara berlangsung sangat khidmat dan dipimpin langsung oleh Bupati Magelang, Zaenal Arifin, S.IP. Bupati Magelang dalam sambutannya mengucapkan selamat Hari Sumpah Pemuda kepada seluruh pemuda di Kabupaten Magelang, Jumat (28/10/2022).

Membacakan sambutan menteri pemuda dan olahraga Republik Indonesia, Zaenal Arifin menyampaikan peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah upaya untuk menghadirkan sejarah untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi, pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.
“Pemuda hari ini adalah generasi penerus di masa yang akan datang. Maka dari itu, persiapkan sedini mungkin untuk menjadi generasi emas yang tangguh dan berkarakter mulia,” ucapnya.
Tema ‘Bersatu Bangun Bangsa’ dalam Sumpah Pemuda ini menurutnya memberikan pesan yang sangat mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan.
Dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia. Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung sumpah pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang.
Koresponden : Rezky Pangestu