Kota Salatiga – Dalam Rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, warga Canden, Kelurahan Kutowinangun Kidul, Kecamatan Tingkir menyelenggarakan upacara yang diikuti oleh warga RT 07 RW 03, serta Komandante Bintang Dua Salatiga, Novi Praptiningsih dan Bagas Bachtiar Anjasmara, Rabu (17/8/2022).
Dalam upacara HUT ke-77 di Canden, Nanang, sebagai Ketua RT bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sementara, teks proklamasi Kemerdekaan Indonesia dibacakan oleh Novi. Proklamasi 1945 adalah sumber kekuatan dan sumber tekad perjuangan, serta dapat diibaratkan sebagai puncak ledakan seiring kohesi total nasional. Dimana seluruh tenaga dan pikiran, kekuatan material, serta spiritualitas bangsa Indonesia menyatu dalam tekad.

Di akhir upacara, Bagas, selaku KomandanTe mengadakan kuis untuk para peserta upacara dan pemberian doorprize bagi peseta yang bisa menjawab.
Bagas mengatakan,”antusias warga dalam mengikuti upacara kemerdekaan ini patut diapresiasi, karena mereka masih mempunyai jiwa nasionalisme yang tinggi,” ungkapnya.
Sementara itu, Novi juga menyampaikan, saat ini, pelaksanaan upacara jarang sekali dilakukan oleh masyarakat. Biasanya, hanya lomba-lomba saja. Novi mengaku bangga, karena bisa mengikuti upacara bersama warga Canden.
Koresponden : Bagas