

Kota Semarang – Ketua DPRD Kota Semarang, Kadar Lusman hadir sebagai narasumber pada kegiatan FGD tentang ‘Peran Masyarakat dalam Mengawasi Maraknya Praktik Money Politic’ yang berlangsung di Kelurahan Karanganyar, Kota Semarang, pada Senin (23//10/2023).
Turut hadir Camat Tugu, Sekretaris Camat Tugu, Lurah Karanganyar, Ketua LPMK serta masyarakat Kelurahan Karanganyar.
Dalam sambutanya, Ketua DPRD Kota Semarang Kadar Lusman menyampaikan beberapa hal terkait Pemilu 2024 yang akan datang. Ia berharap masyarakat tidak gampang terprovokasi dengan Money Politics dan isu-isu radikalisme.
“Saya tekankan kepada kawan-kawan semua untuk mencermati tanda-tanda praktik Money Politics di sekitar kita, juga isu-isu radikasilme, supaya kita tidak mudah terprovokasi hal tersebut,” ujarnya.
Koresponden: Yusuf