Moch. Ichwan Sumbangkan Bahan Masker dan APD untuk Masyarakat

0

Kabupaten Purbalingga – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah, H.Moch. Ichwan, S.H., M.M. sumbangkan kain untuk pembuatan masker non medis sebanyak 4.000 lembar. Kain tersebut dibagi kepada para penjahit yang ada di Desa Gembong untuk dijahit, kemudian masker akan dibagikan kepada seluruh warga Desa Gembong, Kecamatan Bojongsari.

Selain Masker, Moch. Ichwan juga menyumbangkan 20 APD untuk relawan kesehatan/tenaga medis yang ada di puskesmas Bojongsari. Penyerahan sumbangan tersebut dilaksanakan di Posko Pencegahan Covid 19 yang bertempat di Balaidesa Gembong Kecamatan Bojongsari.

“Untuk APD dipergunakan oleh relawan tenaga medis yang melakukan pemeriksaan pemudik dari berbagai kota besar di seluruh Indonesia dan dari luar negeri. Mengingat mayoritas warga di Desa Gembong adalah ABK/pelaut yang bekerja di kapal di berbagai negara, diantaranya Australia, jepang, Singapura bahkan ada yang di Amerika,” ungkap Moch. Ichwan.

Koresponden: Budi Muntofar