Kabupaten Brebes – DPC PDI Perjuangan Kab. Brebes menggelar rapat pemantapan wilayah dan strategi pemenangan Partai dalam menghadapi Pemilu tahun 2024. Pemantapan ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai di hadapan para Calon KomandanTe di Kantor DPC Partai, Minggu (10/10/2021).
Hal penting yang dibahas dalam agenda ini yaitu pemetaan dan penetapan wilayah untuk para Calon KomandanTe. Seperti penegasan kesiapan, pemahaman pergerakan para KomandanTe untuk memenangkan Pemilu 2024 dengan pemerataan wilayah tempur setiap KomandanTe.

“Apakah dikau-dikau paham sistem KomandanTe di Pemilu serentak 2024?” tanya Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Brebes, H. Indra Kusuma kepada para Calon KomandanTe.
Lebih lanjut, Indra menjelaskan, bahwa Calon KomandanTe haruslah paham bahwa KomandanTe ini bukan hanya semata-mata pembagian wilayah, akan tetapi pemerataan titik fokus kader Partai bertempur mencari suara.
“DPC PDI Perjuangan Kab. Brebes dalam melalukan rekrutmen calon (KomandanTe) yang akan siap, mau, dan rela berjuang dalam Pemilu serentak tahun 2024, bukan sekedar logistik yang dipersiapkan, tapi terjun ke masyarakat juga harus dilakukan,” ungkapnya.
Mantan Bupati Kab. Brebes ke-28 itu juga menyebut, bahwa Pemilu 2024 merupakan pertempuran yang bukan sekedar buang-buang dana. Pertempuran ke depan adalah komitmen bersama bahwa PDI Perjuangan harus lebih merakyat, merata, dan yang pasti harus menang.
Untuk itu, kata Indra, langkah-langkah untuk menunjukkan hadirnya PDI Perjuangan di tengah masyarakat ia tekankan kepada seluruh Calon KomandanTe, bahwa besok kampanye PDI Perjuangan tidak seperti Pemilu-pemilu sebelumnya yang tumpang tindih di wilayah yang sama tanpa menyebar dan fokus mendapatkan suara di wilyah tempurnya.
“Ini perlu dipersiapkan dengan serius, mengingat Pemilu serentak merupakan pertempuran PDI Perjuangan yang mengedepankan disiplin baik waktu, Komunikasi, dan disiplin bertindak,” pungkasnya.
Koresponden: RiRi