Kabupaten Banyumas – Pasar Ragantali merupakan pasar yang bernuansa tradisional dan menjunjung kearifan lokal. Di pasar ini, akan ditemukan berbagai macam jajanan pasar khas Jawa tempo dulu. Selain jajanan, juga dijual berbagai makanan yang dibuat oleh masyarakat dengan olahan dan model tempo dulu.
Berada di Desa Gerduren Kec. Purwojati, Pasar Ragantali launching pada 11 maret 2021 dan mempunyai tagline nguripi, mergunani, dan nglokali. Selama Ramadhan, pasar buka dari sore sampai menjelas buka puasa dan menyajikan aneka jajanan dan takjil yang beraneka ragam.

Pada Minggu (25/4/2021), pasar Ragantali mengadakan kegiatan buka bersama yang dihadiri oleh Wakil Bupati Kab. Banyumas, Drs.H. Sadewo Tri Lastiono. Selain itu juga hadir Pemerintah Desa Gerduren, Bhabinkamtibmas , pedagang pasar, pokdarwis gerduren, pokja ragantali dan masyarakat.
Dalam sambutannya , Wakil Bupati Sadewo mengatakan, bahwa ia akan ikut serta dalam pengembangan di pasar Ragantali. “Kita akan membantu para pelaku UMKM yang berada di sekitar pasar Ragantali untuk bisa mengembangkan usaha, melakukan pendataan, dan pendaftaran legalitas usahanya.
Nantinya Wakil Bupati Sadewo akan menginstrusikan kepada dinas terkait untuk hadir di pasar Ragantali. “Nanti kita instruksikan dinas yang membidangi untuk hadir disini melakukan registrasi pendaftaran usaha warga masyarakat yang berada di sekitar pasar Ragantali. Selain itu saya juga akan ikut serta dalam pengembangan sarana prasarana pendukung agar pasar tradisional ragantali kedepan semakin maju,” imbunya.
Acara buka bersama ini diharapkan akan mampu memberikan dampak positif bagi pengembangan pasar Ragantali kedepan. Di akhir acara juga dilakukan foto bersama Wakil Bupati Kab. Banyumas dengan segenap masyarakat yang hadir di acara itu. Acara ditutup dengan doa bersama untuk kelancaran, kemajuan dan kesuksesan pasar tradisional ragantali.
Koresponden: Egar