Mbak Mitha Sosialisasikan Tugas dan Fungsi BPH Migas Kepada Masyarakat

0

Kabupaten Brebes – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Hj. Paramitha Widya Kusuma, S.E menyelenggarakan Reses. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Islamic Centre Kecamatan Brebes, Rabu (12/8/2020).

Kegiatan reses yang mengusung tema “Sosialisasi Tugas dan Fungsi BPH Migas”, dihadiri oleh beberapa pengurus DPC PDI Perjuangan Kab. Brebes, Anggota Fraksi PDI Perjuangan Kab. Brebes, PAC PDI Perjuangan Se Kab. Brebes, Kader Komunitas Juang Kab. Brebes, serta simpatisan Partai. Kegiatan tersebut dihadiri pula beberapa narasumber seperti, Komite BPH Migas, Sumihar Panjaitan, Direktur BBM BPH Migas, Patuan Alfons S, serta Sekretaris BPH Migas, Bambang Utoro.

Acara yang dihadiri lebih dari 100 peserta, dilaksanakan dengan menerapkan Protokol Kesehatan yang telah dicanangkan Pemerintah, yaitu memakai masker, serta face shield yang dibagikan oleh panitia pelaksana. Selain itu, peserta juga dilakukan pemeriksaan suhu tubuh sebelum memasuki gedung.

”Pertamina harus tanggap dalam mengatur jarak antara SPBU satu dengan SPBU lain, agar tidak terlalu berdekatan. Sebab, hal itu dapat merugikan dari masing-masing pelaku usaha SPBU. Selain itu, BPH migas juga harus mengatur kouta gas LPG 3 Kg, agar tidak terjadi kelangkaan. Sebab, gas LPG 3 Kg merupakan kebutuhan primer bagi masyarakat yang kurang mampu. Dengan demikian, masyarakat dapat membeli gas LPG 3 Kg dengan harga yang murah,” tutup Mbak Mitha, sapaan akrab Paramitha Widya Kusuma.

Koresponden: InitiaL_Em