Mbak Casytha Gelar Sarasehan Bareng Kader Banteng Sragen

0
Foto: Sarasehan Mbak Casytha di Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen

Kabupaten Sragen – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI), Casytha A. Kathmandu menggelar silaturahmi bersama kader PDI Perjuangan Kab. Sragen yang bertempat di Aula Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen, Rabu (24/3/2021) sore.

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukowati, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Suparno, Bendahara DPC PDI Perjuangan Sugiyamto, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kab. Sragen, dan struktural pengurus DPC PDI Perjuangan Sragen.

Mas Bowo, sapaan akrab Ketua DPC PDI Perjuangan Sragen mengucapkan terima kasih atas kesediaan Mbak Casytha untuk singgah dan bersilaturahmi dengan kader-kader DPC PDI Perjuangan Sragen.

Foto: Sarasehan Mbak Casytha di Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen

“Puji Syukur hari ini kita kedatangan Mbak Casytha selaku anggota DPD RI dapil Jawa Tengah, momentum yang baik untuk sharing dan diskusi dengan beliau. Matur nuwun Mbak Casytha walau kita tahu agenda beliau begitu padat, namun masih kersa (mau) untuk menyempatkan hadir menyapa kader PDI Perjuangan Sragen,” tutur Mas Bowo.

Ia menambahkan, bahwa kader PDI Perjuangan Sragen sangat solid dan tegak lurus pada satu komando, dan selalu siap mendukung segala instruksi Partai.

“Inilah kader kami mbak, DPC PDI Perjuangan Sragen InsyaAllah solid, taat, dan patuh instruksi kepartaian. Selain itu kami siap mendukung seluruh agenda Mbak Casytha di tingkat daerah nantinya,“ tegas Mas Bowo.

Dalam kesempatan sambutanya, mbak Casytha menyatakan kunci utama dalam gerak kepartaian ialah solidaritas. Mbak Casytah juga begitu senang mendengar pernyataan dari Mas Bowo, bahwa kepartaian memang harus solid dan satu komando.

“Sekaligus saya berterima kasih atas capaian di Kab. Sragen dalam kontestasi politik tahun 2019 kemarin, terkhsusu suara saya untuk di DPD RI kemarin, Sragen luar biasa,“ tutur Mbak Casytha.

Sarasehan ini berlangsung dengan santai namun serius, di mana kader PDI Perjuangan Sragen mengutarakan berbagai problematika di daerah, utamanya berkait dengan stimulus peningkatan roda perekonomian yang disokong melalui UMKM.

“Sekali lagi, saya senang mendengar bapak/ibu sangat peduli dan perhatian atas UMKM di Sragen. Tadi ada yang menyatakan tentang UMKM Kerupuk, UMKM Batik, tentu ini merupakan potensi lokal yang harus kita kelola bersama untuk mewujudkan kemandirian ekonomi. Saya akan berkoordinasi dengan stakeholder daerah hingga pusat untuk membantu mewujudkan hal tersebut,“ tutup Mbak Casytha.

Koresponden : Rafif Abrar S – Isa Budi Kahono

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here