Kabupaten Wonogiri – Bertempat di lapangan voli Desa Geneng, Bulukerto digelar turnamen bola voli Go Nyawiji Go Mariji antar RW se-Desa Geneng tahun 2023. Acara ini dibuka langsung oleh Mariji selaku Komandan Tempur Elektoral Bintang Dua Dapil 3 Wonogiri, Minggu (16/7/2023).
Acara pembukaan turnamen ini juga turut dihadiri Sekcam Bulukerto, Kepala Desa Geneng, ketua karang taruna, ketua RT/RW, dan H. Tarso, S.ip selaku Anggota DPRD Wonogiri Fraksi PDI Perjuangan.
Mariji menyebut dengan diadakan turnamen ini diharapkan mempererat tali persaudaraan antar pemain dan masyarakat setempat. Di sisi lain, turnamen juga diikuti oleh satu tim legend desa yang diorientasikan sebagai bentuk dukungan generasi old kepada generasi gold.
Antusias masyarakat dalam pembukaan turnamen ini sangat besar. Mereka juga berharap turnamen dan pelatihan terus ditingkatkan supaya ke depan muncul atlet-atlet lokal yang mampu mengharumkan nama daerah.
“Semoga turnamen ini dapat terlaksana dengan sukses dan tidak ada gesekan dari masyarakat yang mendukung masing-masing tim. Ini adalah ajang untuk mempererat tali silaturahmi bukan untuk ajang membuat kerusuhan,” ucap Mariji.
“Turnamen seperti ini harus rutin digelar setiap tahun dan dapat memunculkan potensi bibit muda berbakat di Desa Geneng dan harus didukung oleh pemerintah dan unsur masyarakat setempat untuk tetap jaga sportivitas dan junjung tinggi sikap dewasa,” imbuhnya.
Koresponden : Firfeb