Kabupaten Tegal – DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal melakukan gerakan penanaman pohon serentak. Kegiatan yang dilaksanakan untuk menyemarakkan HUT PDI Perjuangan ke-48, melibatkan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal, Anggota Fraksi PDI Perjungan DPRD Kab. Tegal, jajaran PAC PDI Perjuangan se-Kab. Tegal, pengurus Ranting PDI Perjuangan, Satgas PDI Perjuangan Kab. Tegal, Kader Komunitas Juang Kab. Tegal, serta Sayap Partai lainnya. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Balaradin, Kecamatan Lebaksiu, Sabtu, (16/1/2021).

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal, Endang Suprapti mengatakan, meski masih dalam situasi Pandemi Covid-19, namun kegiatan dalam menyemarakkan HUT PDI Perjuangan ke-48, dengan menanam pohon di satu titik sebanyak 600 pohon. Endang berharap, bibit pohon tersebut dapat menghijaukan bumi, serta bermanfaat untuk alam. Selain itu, dengan adanya pohon buah-buahan, serta pohon produktif yang ditanam, diharapkan dapat tumbuh besar dan berbuah, sehingga dapat bermanfaat untuk masyarakat.

Sementara itu, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal, Bambang Romdhon Irawanto mengungkapkan, penanaman pohon tersebut bukan merupakan ajang untuk menunggu pohonnya berbuah, melainkan yang paling penting dalam kegiatan tersebut adalah, Kader Partai dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait perlunya menjaga keseimbangan ekosistem agar tetap asri. Dengan demikian, dapat meminimalisir banjir, longsor, serta bencana alam lainnya. Sebab, perlu diwaspadai, saat ini banyak lingkungan yang kurang seimbang, karena jumlah pohon mulai berkurang, sehingga dapat berpotensi lebih besar menimbulkan bencana alam, termasuk tanah longsor.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal, Rustoyo menutup,”program DPP PDI Perjuangan adalah menanam sejuta pohon. Dalam hal ini, DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal turut serta mendukung, serta mensukseskan program yang diinstruksikan oleh DPP Partai, dengan dipusatkan di satu titik. Sebab, wilayah tersebut merupakan wilayah dataran tinggi, dengan adanya kegiatan penanaman pohon tersebut, dapat memimimalisir bencana alam, serta wilayah tersebut dapat rimbun kembali,” tutupnya.
Koresponden : Mr. Eco – Arif DN