Latri Ajak Kader PKK Pulihkan Ekonomi Pasca Pandemi

0
Foto: Latri Berikan Sosialisasi Kepada Kader PKK untuk Membangkitkan Kondisi Perekonomian

Kabupaten Karanganyar – Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) adalah gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah yang manajemennya memiliki konsep dari, oleh, dan dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender, serta kesadaran hukum dan lingkungan. Hal tersebut disampaikan Latri Listyowati, S.E, Anggota DPRD Karanganyar pada pertemuan bersama Warga Begajah, Popongan dalam kegiatan Turba (Turun Bawah) sosialisasi tentang PKK, Minggu (5/6/2022)

Selain menjelaskan tentang PKK, Latri juga mengajak warga khususnya ibu-ibu untuk meningkatkan ekonomi keluarga pasca pandemi.

“Angka Covid-19 sudah berkurang, sudah saatnya kita meningkatkan ekonomi ibu-ibu PKK, salah satunya dengan usaha kelompok bersama jasa masak, jahit, dan masih banyak lagi,” ujarnya.

Latri mengatakan, perhelatan hajatan sudah mulai ramai kembali, tentu ini sebagai momentum untuk menawarkan jasa masak atau cathering skala kecil. Daster pun demikian, banyak diminati di kalangan muda, tentu ia berharap pihaknya menyambut dengan peningkatan produksi agar pendapatan keluarga meningkat, walaupun tidak drastis, setidaknya ada upaya bersama untuk memulihkan keadaan ekonomi.

“Selain kita dorong untuk membuat produk atau jasa, kita juga siap untuk membantu branding dan promosi usaha skala kecil tersebut. Getok tular, dari mulut ke mulut nanti akan terus berkembang,” imbuh Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Karanganyar tersebut.

Ekistensi PKK di wilayah ini, lanjut Latri, dimungkinkan bisa jadi panutan bagi wilayah lain. Maka dari itu, pihaknya akan mengupayakan semaksimal mungkin peningkatan ekonomi keluarga.

Koresponden : ERS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here