Kabupaten Jepara – Kelompok Usaha Bersama (Kube) Gemak Joyo di Desa Damarwulan, RT 08 RW 02, Kecamatan Keling, mendapatkan pelatihan fermentasi pakan ternak sekaligus bantuan kambing pada Jumat, 23 Mei 2025. Kegiatan ini merupakan aspirasi dari Wakil Ketua DPRD Jepara, Drs. Junarso, sebagai upaya meningkatkan kapasitas peternak lokal dalam mengelola pakan secara efisien dan berkelanjutan.
Sebanyak 10 anggota Kube Gemak Joyo antusias mengikuti pelatihan yang difokuskan pada teknik fermentasi pakan ternak menggunakan bahan lokal seperti jerami, dedak, dan probiotik. Metode ini dinilai mampu meningkatkan nilai gizi pakan, mengurangi biaya produksi, dan memaksimalkan pertumbuhan ternak. Selain itu, para peserta juga menerima bantuan langsung berupa kambing untuk dikembangkan sebagai modal usaha.

Dalam sambutannya, Junarso menekankan pentingnya inovasi dalam peternakan demi meningkatkan ekonomi warga. “Dengan pelatihan ini, kami harap Kube Gemak Joyo bisa lebih mandiri dalam menyediakan pakan berkualitas dan mengembangkan usaha ternaknya. Bantuan kambing ini adalah langkah awal untuk mendorong kemandirian ekonomi desa,” ujarnya.
Salah satu peserta, Sutrisno, mengungkapkan rasa syukurnya atas pelatihan dan bantuan tersebut. “Selama ini kami kesulitan membuat pakan yang efisien. Dengan ilmu fermentasi ini, kami bisa menghemat biaya dan meningkatkan hasil ternak. Terima kasih kepada Pak Junarso yang telah memfasilitasi kegiatan bermanfaat ini,” katanya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Kepala Desa Damarwulan, yang berharap program serupa dapat terus dilakukan untuk memberdayakan kelompok peternak lainnya di wilayahnya. Dengan adanya pelatihan dan bantuan ini, diharapkan Kube Gemak Joyo dapat berkembang menjadi contoh usaha ternak mandiri di Kecamatan Keling.
Agus Budianto