Kreativitas Kader Komunitas Juang Grobogan Melalui Hobi Menjadi Profesi

0

Kabupaten Grobogan – Salah satu Kader Komunitas Juang Kab. Grobogan, KJ Reza menjalankan usaha di bidang digital dengan nama R3_Creative dan beralamat di Guwosari RT 04, RW 27 Jebres Surakarta Jawa Tengah. Usahanya ini melayani Studio Foto, Foto Produk, Foto Pre-Wedding, dan Foto Pernikahan. Dalam membuka usahanya ini, Reza juga membuka jasa Editing Youtube yang sudah ditekuninya selama 2 tahun. Dengan melihat banyaknya permintaan, Reza dengan gigih merintis dan membesarkan usahanya tersebut.

Reza yang merupakan Kader Komunitas Juang Kab. Grobogan Angkatan ke-6, dapat dikatakan sebagai Kader yang paling ulet dalam berwirausaha. Sebab, selain memiliki Kantor Studio Digital, Reza juga memiliki beberapa usaha lainnya.

“Tentunya tidak mudah dalam menjalankan usaha ini, namun karena dengan tekad serta dilakukan latihan yang gigih dapat menjadikan saya semakin kuat dalam menjalankan usaha. Saya berharap, Kader Komunitas Juang di Kabupaten atau Kota lain dapat termotivasi untuk berwirausaha sehingga dapat membuka lowongan kerja untuk orang banyak, sebagai Korps Komunitas Juang sudah seharusnya kita saling mendukung satu sama lain,” ungkap Reza

Reza menambahkan, berdirinya R3_Creative sebenarnya didasarkan pada hobi dirinya, yaitu Photographer dan Edit Video. Awal mula nya dia dia tidak berpikir untuk mendirikan usaha yang bergerak dalam bidang itu, dirinya hanya memulai dengan mebuka stand foto wisuda di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Namun dengan banyaknya permintaan, Reza kemudian berinisiatif untuk membuka kantor sendiri dan dinamakan dengan R3_Creative.

“Saya memberikan apresiasi atas usaha yang dirintis oleh Kader Komunitas Juang Kab. Grobogan. Dengan memberi dukungan serta membantu mempromosikan usaha tersebut kepada seluruh senior Partai di Kab. Grobogan. Hal tersebut bertujuan agar Memayu Hayuning Bawono yang menjadi tujuan Korps Komunitas Juang dapat terwujud serta dapat melatih Kader Komunitas Juang untuk bergotong-royong,” tutup Usman Fahrudin selaku Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Grobogan.

Koresponden: Nanang Ardhyansa