Kesaktian Pancasila, Mbak Etik Ajak Generasi Muda Bangkit Sesarengan Mbangun Blora

0
Foto: Wabup Blora, Tri Yuli Setyowati

Kabupaten Blora – Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati atau yang akrab disapa Mbak Etik bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung di Halaman Kantor Sekda pada Sabtu (01/10/2022).

Upacara diikuti oleh Ketua DPRD Blora yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Blora HM. Dasum, Dandim 0721/Blora, Kapolres Blora, Kajari Blora, Sekda Blora, jajaran ASN di lingkungan Pemkab Blora serta para mahasiswa hingga pelajar.

Foto: Peserta Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kab. Blora

Upacara dimulai pukul 08.00 WIB dan diawali dengan laporan komandan upacara kepada Inspektur Upacara. Kemudian dilanjutkan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Mbak Etika. Kemudian dilanjut membaca teks Pancasila dan UUD 1945, serta pembacaan Ikrar Hari Kesakitan Pancasila oleh petugas.

“Melalui peringatan Hari Kesakitan Pancasila ini, mari kita bersama-sama bertekad untuk terus mempertahankan dan terus mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai ideologi negara. Kemudian juga bersama-sama menjaga keutuhan NKRI,” ujar Mbak Etik ditemui seusai upacara.

Baginya, Pancasila merupakan ideologi dan pandangan hidup, nilai-nilai yang terkandung di dalamnya juga harus menjadi landasan moral dalam berfikir, bersikap, berperilaku, dan menjiwai serta menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Ia menghimbuhkan kepada seluruh warga masyarakat di Blora, apabila peringatan Hari Kesakitan Pancasila juga merupakan momentum untuk generasi muda agar mampu bangkit Sesarengan Mbangun Blora.

“Upacara Hari Peringatan Kesakitan Pancasila ini juga merupakan momentum untuk generasi muda, khususnya di Kab. Blora untuk bersatu, bangkit bersama dalam Sesarengan Mbangun Blora,” pungkasnya.

Koresponden : Reni – Aviolla

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here