Kemeriahan Konser Ndarboy Genk di Purbalingga, Bupati Tiwi: Masyarakatnya Hebat

0

Kabupaten Purbalingga – Ndarboy Genk menghibur masyarakat Kab. Purbalingga dalam acara resepsi Hari Jadi Purbalingga ke-192. Ribuan massa yang mayoritas remaja memadati alun-alun Kab. Purbalingga, dihibur dengan bernyanyi dan berjoget bersama jajaran pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga dan Forkompimda, Minggu (18/12/2022).

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi mengajak masyarakat untuk terus bersama-sama, seiring sejalan untuk membangun Kab. Purbalingga yang lebih baik lagi, lebih sehat, dan perekonomiannya semakin meningkat. Dengan bergandeng tangan, maka bukan mustahil untuk menjadikan Purbalingga yang jaya dan hebat.

“Maka, kami secara khusus mengundang Mas Ndaru yang jauh-jauh dari Jogja malam hari ini untuk menghibur masyarakat Kab. Purbalingga,” ungkapnya.

Bupati Tiwi di acara Resespsi Hari Jadi Purbalingga ke-192.

Beberapa lagu hits Ndarboy Genk dibawakan seperti, “Ambyar Mak Pyar”, “Balungan Kere”, “Koyo Jogja Istimewa”, dan sebagai penutup “Mendung Tanpo Udan” yang dinyanyikan bersama Bupati Tiwi. Selain membawakan lagu-lagu hitsnya, Ndarboy Genk juga membawakan lagu lain seperti “Ojo Dibandingke”, “Wong Sepele”, “Pergilah Kasih”, dan “Pingal”.

Sementara itu, Waka Polres Purbalingga, Kompol Pujiono mengatakan, makna 192 tahun antara lain, 1 tetep semeduluran tekan kapan bae, 9 musike mulaih moni masyarakate mesam mesem Mas Ndarboy manggung, dan 2 dua pesan Kapolres yakni, jaga Kamtibmas dan jaga diri masing-masing. Selain itu, pihaknya juga mengundang 5 orang yang berulang tahun di tanggal 18 Desember akan mendapat hadiah SIM gratis.

“Bersama kita jaga keamanan saat konser hingga nanti pulangnya, semoga tidak ada kecelakaan,” pungkasnya.

Koresponden : Budi Agung P

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here