Kader Partai Perempuan Boyolali Ikuti Webinar DPP

0
Foto: Kader Partai Perempuan di Boyolali Mengikuti Mengikuti Webinar

Kabupaten Boyolali – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Boyolali mengikuti webinar yang diselenggarakan oleh DPP PDI Perjuangan dengan agenda Pembukaan Pendidikan Kader Nasional Perempuan dari kantor DPC Boyolali, Jumat (10/6/2022).

Dalam kesempatan tersebut, DPC Boyolali diwakili oleh Tri Ismiyati, S.H., Sri Wiharti A.md, Hj. Nita Dewi Yulianti, dan Warnasari Nugrahaningrum, S.sos selaku jajaran struktural DPC PDI Perjuangan Kabupaten Boyolali.

Kader perempuan di Boyolali sendiri sudah termasuk banyak jumlahnya. Oleh karena itu, pendidikan bagi kader perempuan harus segera diselenggerakan.

“Melalukan pendidikan kader ini juga diharapkan kader perempuan dan laki-laki bersama-sama memenangkan PDI Perjuangan tiga kali berturut-turut dalam Pemilu,” ungkap Tri Ismiyati.

Di sisi lain, Susetya kusuma Dwi Hartanta selaku Ketua DPC Boyolali menanggapi bahwa melalui pendidikan tersebut, ia meyakini  kader perempuan PDI Perjuangan akan mempunyai kesiapan dan kemampuan secara merata dan lebih berkualitas.

Koresponden : Handika

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here