Kabupaten Cilacap – Ade Budi Suhari atau yang akrab dipanggil Ade, seorang kader Banteng asal Kec. Binangun, Kab. Cilacap yang saat ini mulai merintis usaha tanaman Hidroponik di desanya. Ade mengawali usahanya di tahun 2019, bersama dengan sang adik memulai budidaya tanaman Selada Hidroponik di halaman rumahnya.
Sebagaimana diketahui, dalam menjalankan budidaya ini, Ade dan sang adik melakukannya di wilayah Jl. Langlang Baya 18, Desa Kemojing, Kec. Binangun, Kab. Cilacap. Kemudian untuk hasil panen berkisar 30-40 hari setelah tanam.

Ade pun menjelaskan, bahwa saat ini sudah ada masyarakat sekitar yang datang sendiri untuk membeli seladanya, termasuk beberapa pedagang warung makan kaki lima. Adapun jika ingin diantar, Ade memberikan ongkos kirimnya.
“Untuk pembeli yang menjadi langganan saat ini sudah ada beberapa, salah satunya adalah penjual makanan kaki lima seperti warung lesehan yang memesan selada disini,” kata Ade.
Ade berharap budidaya Selada Hidroponik di Kab. Cilacap, khususnya di Kec. Binangun dapat terus berkembang. Karena ketika usaha ini dapat berkembang pesat, pastinya akan memberi manfaat kepada banyak pihak.
“Selain karena lebih sehat, tanaman hidroponik saat ini sangat diperlukan karena mengandung lebih banyak air, dan juga tidak perlu menggunakan pestisida untuk melindungi dari serangan serangga hama,” tutup Ade.
Koresponden : Arsend