Jaka Hartana Gelar Sosialisasi untuk Pelaku UMKM Kaligesing

0
Foto: Jaka Hartana Memberikan Pemaparan Materi

Kabupaten Purworejo – Anggota DPRD Purworejo dari Fraksi PDI Perjuangan, Jaka Hartana menggelar sosialisasi Management UMKM Berbasis Digital di Desa Kaligono, Kecamatan Kaligesing, Rabu (26/7/2023).

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Purworej, Dion Agasi Setiabudi serta Anggota DPRD Jawa Tengah dari Fraksi PDI Perjuangan MH Zainudin.

Foto: Jaka Hartana Menjelaskan Pentingnya Optimalisasi Platform Digital untuk UMKM

Jaka Hartana mengatakan kegiatan ini sebagai wujud pemerintah mendukung pengembangan UMKM menjadi semakin produktif, inovatif, dan adaptif juga mengedepankan semangat bersinergi bersama mewujudkan kemajuan di Kaligesing.

“Begitu banyak UMKM yang telah dijalankan masyarakat Kaligesing baik dari hasil bumi maupun hasil ternak yang cukup tinggi permintaannya di pasaran. Maka, harapannya dengan memanfaatkan platform digital dapat menjadi inisiatif untuk UMKM berorientasi ekspor dan menyebar luas akses pada pasar internasional,” katanya.

Jaka Hartana berharap masyarakat untuk terus semangat berkarya, mewujudkan peran UMKM yang semakin maju hingga mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

“Kita bangga dengan produk kreatif unggulan, misalnya sentra ras kambing kaligesing, farm house susu serta hasil pertanian, dan juga semakin optimis dengan potensi pariwisata yang luar biasa. Harapannya menjadikan Kecamatan Kaligesing semakin terkenal hingga mancanegara,” pungkasnya.

Koresponden : Dewi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here