Kabupaten Temanggung – Sekretaris DPC PDI Perjuangan Temanggung, Intan Kurniasari menyambangi kader struktural Partai di Desa Tanjungsari, Bejen. Adapun giatnya ini dilaksanakan sebagai langkah untuk membangun harmonisasi sehingga ke depan diharapkan akan memunculkan soliditas internal yang semakin inklusif, Minggu (15/5/2022).
Intan mengatakan jikalau kader Partai di tingkat Ranting dan Anak Ranting mempunyai peran strategis bagi berjalannya sebuah program kepartaian. Untuk itu, dalam kesempatan ini, ia mengapresiasi kinerja Ranting dan Anak Ranting yang selalu bergerak turun ke bawah sekaligus menyerap aspirasi dari masyarakat.
“Ranting dan Anak Ranting mempunyai peran penting bagi terealisasinya sebuah program. Bagaimanapun juga, panjenengan ini adalah orang yang paling dekat dengan masyarakat sehingga setiap aspirasi yang disampaikan dapat kita tindaklanjuti bersama. Kami bersyukur mempunyai partner untuk mengabdi yang loyal dan terus memberikan kontribusi terbaik,” ujarnya.
Lebih lanjut, Intan juga mengutarakan bahwasanya Ranting dan Anak Ranting ketika bergerak ke bawah juga mesti disesuaikan dengan culture dan nature di masing-masing teritori. Di Temanggung sendiri, Intan menyebut bahwasanya budaya masyarakat cenderung lebih mengarah pada kekuatan solidaritas mekanik, bukan organik.
“Ranting dan Anak Ranting ketika bergerak ke bawah juga saya tekankan untuk memahami peta. Khusus di Temanggung, masyarakat cenderung lebih suka terhadap makna kebersamaan. Artinya, seorang kader Partai mesti mengambil simpati masyarakat dengan membangun persamaan persepsi dan emosi. Hal ini berbeda dengan kondisi di perkotaan yang cenderung lebih rasional dan pragmatis,” tandasnya.
Koresponden : Enggar – Zidan