Hendi: Kegiatan Sebagai Refleksi Semarakkan Bulan Bung Karno

0
Foto: Penyerahan kenang-kenangan kepada peserta

Kota Semarang – Dalam rangka Peringatan Bulan Bung Karno, DPC PDI Perjuangan Kota Semarang mengadakan kegiatan Pendidikan Politik dan Donor Darah bagi kader dan struktural Partai yang bertempat di Gor Manunggal Jati, Minggu (13/06/2021).

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus DPC Partai, anggota Fraksi DPRD Dapil 2 (Pedurungan, Gayamsari, Genuk), struktural PAC Pedurungan, dan pengurus Ranting se-Kec. Pedurungan.

Hendi sapaan akrab Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang ini mengungkapkan, bahwa kegiatan ini adalah kegiatan lanjutan sebagai refleksi bersama setelah sebelumnya melakukan ziarah ke Makam Bung Karno tanggal 6 Juni lalu.

Foto: Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Hendrar Prihadi mendonorkan darahnya

“DPP PDI Perjuangan menetapkan bulan Juni sebagai Bulan Bung Karno. Melalui hal ini secara sistematis dan hirarkis dari DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, DPC PDI Perjuangan Kota Semarang sampai ke PAC dan Pengurus Ranting, wajib hukumnya selama selama bulan Juni mengadakan kegiatan-kegiatan yang sifatnya mencerminkan pengabdian pada Bulan Bung Karno,” tegas Politisi yang juga Walikota Semarang itu.

Foto: Ketua dan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Hendrar Prihadi dan Kadarlusman

Meski terlihat begitu semarak, kegiatan ini sudah betul-betul dipastikan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara sistematis dan procedural. Sehingga meski kegiatan dilakukan di tengah pandemi Covid-19 seperti ini, tentu tidak akan menimbulkan hal buruk.

“Terima kasih kepada teman-teman yang membersamai kegiatan ini. Semoga dari waktu ke waktu kita akan dapat membuktikan pada masyarakat, bahwa PDI Perjuangan akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat,” tutupnya.

Koresponden : Didik

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here