Hartanto Salurkan Bantuan Makanan Kepada Ibu Hamil di Kelurahan Kendalsari

0

Kabupaten Klaten – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah, Hartanto menyalurkan bantuan dari Ketua DPR RI, DR.(H.C) Puan Maharani, berupa makanan bergizi untuk ibu hamil. Penyerahan tersebut dilaksanakan di Dukuh Sambirejo, Kelurahan Kendalsari, Kecamatan Kemalang, Sabtu (21/8/2021).

Hartanto menyerahkan bantuan makanan bergizi kepada ibu hamil di Kelurahan Kendalsari

Hartanto menyampaikan, bantuan ini merupakan wujud kepedulian Puan Maharani kepada ibu hamil yang berada di Dukuh Sambirejo. Dengan pemberian makanan bergizi bagi ibu hamil, diharapkan dapat mencegah terjadinya stunting. Meskipun masih dalam masa Pandemi Covid-19, Puan Maharani selalu peduli kepada kesehatan ibu hamil. Tidak hanya itu, Puan Maharani juga berpesan agar selalu bersemangat di tengah Pandemi.

“Makanan tambahan untuk ibu hamil penting untuk meningkatkan gizi. Dengan demikian, ibu hamil yang sehat akan dapat melahirkan bayi yang sehat,” tutur Hartanto, yang juga Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten.

Sementara itu Kepala Desa Kendalsari, Supadi mengucapkan terimakasih kepada Puan Maharani atas kepedulian dan perhatian kepada ibu hamil. Semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat dan dapat mencegah stunting, khususnya di Desa Kendal Sari.

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here