Hamenang: MUI Klaten Pengayom Warga Masyarakat

0
Foto: Hamenang Menerima Kunjungan dari MUI Klaten

Kabupaten Klaten – Ketua DPRD Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, S.I.Kom memberikan ucapan selamat kepada Kepengurusan yang baru Majelis Ulama Indonesia (MUI) Klaten periode 2023-2027 yang baru saja terlantik.

Hal tersebut disampaikan Hamenang pada saat momen silaturahmi Ketua dan Pimpinan DPRD Klaten bersama pengurus MUI Klaten di Kantor DPRD Klaten, Rabu (25/1/2023).

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Klaten menyampaikan selamat kepada kepengurusan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Klaten yang baru periode 2023-2027, semoga ke depan bisa melaksanakan proses penting dalam rangka menjaga eksistensi dan keberlanjutan organisasi serta mampu menjawab berbagai problematika kehidupan yang muncul di tengah masyarakat, mampu berkiprah dalam pembangunan moral dan akhlak. Selain itu juga sebagai organisasi yang dapat menggalang persatuan dan kesatuan serta mampu melakukan pembinaan dan penataan kepada masyarakat yang lebih luas,” ujarnya.

Pada momen tersebut, Hamenang juga mengucapkan terima kasih atas kerawuhan para senior organisasi dan kyai dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Klaten.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada sesepuh dan para kyai atas kerawuhannya. Kami dengan seksama mendengarkan beliau-beliau berbicara, berpendapat, serta menyampaikan usulan serta saran agar Klaten ke depan semakin baik,” paparnya.

“Semoga ke depan kepengurusan MUI di Klaten semakin kompak, semakin bersinergi dengan pemerintah daerah serta tetap dapat menjadi pembimbing, pembina, serta pengayom bagi warga muslim di Kabupaten Klaten,” pungkas Hamenang yang juga menjabat sebagai Wakabid Komunikasi dan Politik DPC PDI Perjuangan Klaten.

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here