Hadirnya Agung Akomodir Kebutuhan Warga Mungseng

0
Foto: Agung Priyo Widodo Resmikan Balai RT Dan Rumah Lagan

Kabupaten Temanggung – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Temanggung, Agung Priyo Widodo meresmikan pembangunan Balai RT dan Rumah Lagan di Kelurahan Mungseng. Nantinya bangunan akan difungsikan untuk kepentingan masyarakat sehingga tidak ada lagi warga yang harus mengeluarkan cost besar untuk menyewa sebuah gedung, Senin (7/2/2022).

Sosok KomandanTe Temanggung ini menuturkan jikalau pembangunan Balai RT dan Rumah Lagan menggunakan prinsip gotong royong. Hal tersebut diaktualisasikan sebagai bentuk untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya soliditas dan integrasi sosial.

“Kita semua bergotong royong dalam pembangunan. Ini adalah jati diri bangsa Indonesia. Gotong royong adalah esensi Pancasila yang harus kita pahami dan laksanakan. Melalui pembangunan Balai RT dan Rumah Lagan, kita semua akhirnya menjalin komunikasi yang intens. Ini akan memperkuat tali persaudaraan kita atau dengan kata lain integrasi sosial semakin terbangun,” papar Agung.

Foto: Agung Apresiasi Gotong Royong Warga Dalam Menyelesaikan Pembangunan

Lebih lanjut, ia juga mengharapkan nantinya bangunan yang baru saja diresmikan ini dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya. Seluruh warga masyarakat diharapkan turut menjaga sehingga bangunan dapat berdiri kokoh serta tahan lama.

“Setelah ini diresmikan, mari digunakan untuk kebutuhan masyarakat yang produktif. Pemberdayaan masyarakat bisa dilakukan di tempat ini. Akan tetapi, semuanya harus ikut bertanggung jawab. Mari kita jaga bersama-sama supaya bangunan ini tidak rusak serta terus memberikan manfaat bagi masyarakat,” lanjut Agung.

Adapun salah satu tokoh masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Agung karena telah merealisasikan pembangunan Balai RT dan Rumah Lagan tersebut. Menurutnya, hal ini sangat bermanfaat untuk masyarakat, khususnya apabila ada kegiatan yang membutuhkan ruang akomodir.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Agung yang telah merealisasikan pembangunan ini. Semoga bangunan ini dapat meningkatkan produktivitas masyarakat, baik di lingkup kesenian, pemberdayaan, maupun untuk kepentingan yang lain. Ini adalah bukti bahwa PDI Perjuangan melalui Pak Agung benar-benar hadir di tengah masyarakat,” tutupnya.

Koresponden : Enggar – Zidan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here