Eratkan Silaturahmi, BSM CK Sambernyowo Gelar Halalbihalal

1
Foto: BSM CK Sambernyowo Klaten Menggelar Halalbihalal

Kabupaten Klaten – Dalam mempererat tali silaturahmi, Sayap Partai PDI Perjuangan yang tergabung dalam Barisan Shiraathal Mustaqim Central Kota (BSM CK) Sambernyowo Klaten menggelar Halalbihalal di Gedung Serba Guna Desa Desa Mlese, Kecamatan Gantiwarno, Minggu (29/5/2022).

Momentum Halalbihalal tersebut diisi dengan acara rapat konsolidasi serta saling maaf-memaafkan sesama pengurus dan anggota BSM CK Sambernyowo se-Kabupaten Klaten.

Foto: BSM CK Sambernyowo Diharapkan Senantiasa Menerapkan Nilai Gotong Royong dalam Pergerakannya

Dalam kesempatan tersebut, Ketua BSM CK Sambernyowo Klaten, Yuda Prakoso mengajak seluruh anggota agar terus merapatkan barisan serta lebih meningkatkan tali silaturahmi sesama anggota dan masyarakat serta menjunjung tinggi nama dan marwah Partai.

“Saya mengajak teman-teman BSM CK Sambernyowo agar selalu tetap dalam barisan, selalu menjaga marwah Partai, dan menjunjung tinggi nama PDI Perjuangan serta mensukseskan Pemilu 2024,” ujarnya.

Yuda Prakoso juga menyampaikan agar BSM CK Sambernyowo selalu bergerak membantu masyarakat. Pihaknya berpesan bahwa kader PDI Perjuangan harus selalu menjaga spirit gotong royong serta selalu bersinergi bersama masyarakat agar terjalin persatuan dan kesatuan sebagai anak bangsa.

“Sebagai kader PDI Perjuangan mari kita selalu berjuang keras dan bekerja, gotong royong untuk membangun masyarakat di daerahnya masing-masing agar terwujudnya harapan kami semua, yakni terjalinnya persatuan dan kesatuan sebagai anak bangsa. Mari jaga bersama-sama bangsa dan negara ini agar tidak terpengaruh faham-faham radikalisme yang bisa memecah belah bangsa ini. NKRI Harga Mati,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Panitia HalalbiHalal, Fernanda Yoga Septama mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan silaturahmi dan rapat koordinasi yang bertajuk Halalbihalal ini sehingga acara tersebut bisa berjalan lancar dan sukses.

“Saya selaku ketua panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak atas support dan doanya sehingga acara Halalbihalal ini berjalan lancar dan sukses. Semoga BSM CK Sambernyowo semakin kompak dan solid, PDI Perjuangan semakin jaya,” pungkasnya.

Koresponden : Wawan

1 COMMENT

  1. SELALU MENJAGA KESOLIDARITASAN DAN KEKOMPAKAN BSM CK SAMBERNYOWO KLATEN???? LEBARKAN SAYAP PARTAI PDI PERJUANGAN????

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here