Kabupaten Grobogan – Komandan Tempur Elektoral (Komamdante) Bintang Dua PDI Perjuangan di Kabupaten Grobogan, Nur Rochmat menunjukkan sikap empati dan kepeduliannya terhadap sesama dengan memberikan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Desa Tlogomulyo, Gubug, Grobogan, Selasa (15/08/2023).
Kebakaran terjadi di Dusun Bantengan Lor, Desa Tlogomulyo, Kecamatan Gubug, pada Minggu (13/08/2023). Akibat kebakaran tersebut, tujuh rumah warga ludes terbakar. Dari kejadian tersebut kerugian dari korban mencapai ratusan juta rupiah. Kebakaran terjadi pada pukul 06.42 WIB.
Disampaikan oleh Nur Rochmat, dirinya bersama anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto dan ditemani oleh pengurus ranting PDI Perjuangan setempat, serta perwakilan staf dari anggota DPRD Provinsi Yohanes Winarto turut mengunjungi warga yang terdampak kebakaran dan memberikan bantuan sembako kepada mereka.
“Kami berusaha memberikan bantuan dan dukungan kepada saudara-saudara kita yang mengalami musibah. Kita harus saling membantu dan menjalin ikatan sebagai sesama ,” ujarnya.
Bantuan sembako yang diberikan berisi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, mie instan, dan barang-barang lain yang dibutuhkan oleh korban kebakaran. Nur Rochmat menyatakan bahwa bantuan ini adalah bentuk tanggung jawab sosial dan kepedulian PDI Perjuangan terhadap warga yang membutuhkan.
Tindakan Nur Rochmat dalam memberikan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Desa Tlogomulyo mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian PDI Perjuangan terhadap masyarakat. Ini juga sebagai contoh nyata bahwa seorang kader PDI Perjuangan turut serta dalam kegiatan sosial dan memberikan kontribusi positif.
Koresponden : Faizal-Janu