Kabupaten Grobogan – Komandan Tempur Elektoral Bintang Empat Edy Wuryanto mengumpulkan seluruh pasukan Komandan Tempur Elektoral Bintang Satu untuk menyamakan fikir dan memperkuat barisan Partai sampai akar rumput.
Konsolidasi yang berlangsung pada Kamis (13/04/2023) di Gedung Kartika Gubug itu dihadiri juga oleh rekan-rekan Komandan Tempur Elektoral Bintang Tiga, Dua, dan Satu serta PAC wilayah Dapil 4 Kab. Grobogan.
“Melalui pembekalan ini kita berpikir bersama-sama untuk mempersiapkan target perolehan suara di masing-masing TPS, serta mengambil langkah-langkah strategis yang tujuannya adalah untuk meraih kemenangan spektakuler pada 2024 nantinya,” ujar Edy Wuryanto.
Ia menambahkan, di mana pembekalan ini juga menjadi pemantik semangat dan memantapkan tekad untuk bersama-sama satu tujuan memenangkan PDI Perjuangan secara spektakuler pada pertarungan politik 2024 mendatang.
Untuk mewujudkan kemenangan spektakuler pada Pemilu 2024, Edy Wuryanto meminta kepada seluruh jajaran PDI Perjuangan untuk menjaga soliditas sesama kader Partai.
“Mari kita bersama-sama untuk menjadi satu kesatuan yang kuat dan saling melengkapi untuk menghadapi pertempuran. Kemudian, untuk memenangkan PDI Perjuangan, memang semuanya harus bergotong royong dan satu frekuensi,” tegasnya.
Edy Wuryanto juga menekankan, agar seluruh kader Partai dapat bergerak by data. Oleh karena itu, Komandan Tempur Elektoral Bintang Satu ini diharapkan untuk harus betul-betul memahami akan tugasnya di wilayah tempur masing-masing.
“Dengan adanya sinergisitas yang baik antar seluruh stakeholder, maka dalam setiap pergerakannya kita semua akan bekerja sesuai dengan tupoksinya masing-masing. Kemudian juga dapat bergotong royong, bergerak dalam satu komando dan satu rampak barisan untuk memenangkan PDI Perjuangan dengan spektakuler pada Pemilu 2024,” tandasnya.
Koresponden : Faizal – Janu