Kota Pekalongan – Pengurus DPC dan seluruh Kader PDI Perjuangan Kota Pekalongan rutin menyelenggarakan pengajian setiap bulan pada malam selasa kliwon. Kagiatan pengajian dilaksanakan di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan, Agung Satria Hermawan, S.H., M.H., mengatakan, pengajian tersebut diikuti sekitar 50 sampai dengan 70 Kader, baik dari Komunitas Juang Kota Pekalongan , Pengurus Ranting sampai dengan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan. Penyelenggaraan pengajian ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan Tuhan Yang Maha Esa, serta meningkatkan keimanan para kader PDI Perjuangan, khususnya di Kota Pekalongan.

“Pengajian rutin telah dilaksanakan selama hampir satu tahun ini. Selain pembacaan yasin dan tahlil, kegiatan ini juga mendengarkan ceramah dari K.H Qosim. Selain untuk memperdalam ilmu agama, pengajian juga untuk menjalin silaturahmi antar Kader PDI Perjuangan Kota Pekalongan. Maka dari itu, kegiatan pengajian ini disambut antusias oleh para Kader dan simpatisan Partai berlambang banteng moncong putih ini,” tutup Agung Satria Hermawan, S.H., M.H., Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan.
Koresponden Muhammad Muslihin