Kabupaten Batang – Dalam rangka menebarkan keberkahan di bulan suci Ramadhan, DPC PDI Perjuangan Batang menggelar pembagian paket takjil untuk masyarakat di Kecamatan Limpung pada Senin, (18/04/2022).
Berada di depan Kantor Kecamatan Limpung dan diiringi dengan live music, sejumlah 1000 paket takjil dibagikan kepada masyarakat agar lebih mudah dalam berbuka puasa.

Pada kesempatan tersebut, H. Ahmad Ridwan selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Batang menjelaskan bahwa sebagian besar paket takjil yang dibagikan dengan membeli dari para penjual takjil yang berada di sekitar wilayah Kantor Kecamatan Limpung.
“Kita dalam rangka mendongkrak ekonomi pelaku usaha kecil dari masyarakat Limpung yang menjual makanan untuk berbuka puasa, kita beli dari penjual takjil lalu kemudian kita bagikan kembali kepada masyarakat yang melintas di sekitar Kantor Kecamatan Limpung,” terang Ridwan
Ridwan menambahkan, selain mendongkrak ekonomi pelaku usaha, juga kegiatan berbagai di bulan Ramadhan merupakan langkah dari PDI Perjuangan Batang menebar keberkahan di bulan suci Ramadhan.
“Antusias dari seluruh stakeholder Partai, mulai dari pengurus DPC, PAC se-Kabupaten Batang, dan kemudian beberapa Ranting dari Kecamatan Limpung serta dari Komunitas Juang dalam berbagi merupakan semangat kami dalam menebar berkah di kesempatan pada bulan suci Ramadhan kali ini,” imbuhnya.
Pembagian takjil tersebut mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat, mengingat PDI Perjuangan merupakan partainya wong cilik yang selalu dekat dengan masyarakat.
Koresponden: Boby Adiargo