Dodiek Harap Mitra Komisi I Laksanakan Kegiatan yang Bermanfaat

0
Foto: Rapat Komisi I DPRD Kabupaten Pekalongan dengan Mitra Komisi

Kabupaten Pekalongan – Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Pekalongan, Dodiek Prasetyo berharap agar setiap OPD yang bermitra dengan Komisi I untuk menyelesaikan pelaksanaan kegiatan anggaran tahun 2022 dengan baik dan memantapkan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2022.

“Saya berharap agar setiap mitra OPD untuk selesaikan pelaksanaan kegiatan anggaran tahun 2022 dengan baik,” harap Dodiek yang juga Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Kesesi.

Foto: Rapat Komisi I DPRD Kabupaten Pekalongan dengan Mitra Komisi

Hal ini Dodiek sampaikan saat memimpin Rapat Kerja Komisi I pada Senin siang (9/3/2022) bersama Kepala BPKD, Dinas Perhubungan, DPMPTSP, Satpol PP dan Damkar.

Dalam rapat yang membahas rencana persiapan pelaksanaan kegiatan anggaran yang akan dilaksanakan tahun 2022, legislator PDI Perjuangan tersebut juga menekankan agar setiap kegiatan yang dilakukan oleh mitra Komisi I, kegiatan yang digelar bermanfaat secara nyata baik dari sisi SDM atau non SDM.

“Tentunya kita berkeinginan bahwa sumber daya manusia di Kabupaten Pekalongan ini maju dan terampil kreatif, sehingga ayo, kita bareng-bareng membangunannnya dengan bersama-sama, anggaran yang ada dibuat kegiatan atau pembangunan yang bermanfaat, yang ada impact nyata,” jelasnya.

Koresponden: Gus Santo

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here