Di Bawah Guyuran Hujan, Wali Kota Semarang Lantik 2.324 PPPK dan 4 Pejabat Fungsional

0
Foto: Agustina (tengah) saat berjabat tangan dengan para peserta pelantikan PPPK Pemkot Semarang.

Kota Semarang – Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng Pramestuti secara resmi melantik 2.324 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 4 pejabat fungsional dokter ahli utama di Halaman Balai Kota Semarang, Jumat (25/4/2025).

“Hari ini adalah hari yang sangat istimewa terutama ketika kita akan melakukan prosesi pelantikan, tiba-tiba hujan turun dengan lebatnya. Namun, keluarga baru Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang ini, tetap bersemangat meneruskan acara. Ini menjadi penanda bahwa perjuangan panjang dan pengabdian panjenengan untuk Kota Semarang tidaklah sia-sia,” ucap Agustina saat memberikan sambutan.

Foto: Agustina Wilujeng Pramestuti (tengah) berswafoto bersama para peserta pelantikan PPPK Pemkot Semarang.

Pada kesempatan tersebut, Agustina menekankan tiga hal yang perlu dimiliki seorang ASN yakni pentingnya menjaga integritas dan nama baik Kota Semarang sebab secara tidak langsung, para ASN yang dilantik hari initelah menjadi duta dan wajah dari Kota Semarang.

Kedua, terus berinovasi karena dunia terus berubah dan teknologi berkembang pesat. Masyarakat makin kritis dan menuntut pelayanan yang cepat, transparan, dan efisien, maka ASN pun tidak boleh stagnan, harus terus belajar, adaptif, dan jangan berhenti untuk mencoba hal baru.

“Yang ketiga, menjadi ASN itu artinya siap bekerja keras, siap mengabdi sepenuhnya untuk masyarakat. Saya minta tiap-tiap ASN bisa mengubah business as usual masing-masing menjadi karya-karya inovatif agar Kota Semarang makin hebat,” katanya.

Tim Editor.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here