Bupati Sukoharjo Terima Bantuan 20 Ton Beras dari Panitia Imlek Nasional 2021

0

Kabupaten Sukoharjo – Pemerintah Kab. Sukoharjo mendapat bantuan beras, untuk warga kurang mampu yang terdampak Covid-19. Bantuan tersebut diterima secara simbolis oleh Bupati Sukoharjo, Hj. Etik Suryani, S.E., M.M., di Balai Desa Gedongan, Kecamatan Baki, Kamis, (6/5/2021).

Foto : Bupati Sukoharjo, Etik Suryani

Panitia Imlek Nasional 2021, Supardi mengatakan, Pandemi Covid-19 membuat kegiatan perayaan Imlek secara nasional tahun ini tidak terlaksana. Maka dari itu, pihaknya mendapat arahan untuk membantu masyarakat terdampak Pandemi Covid-19. Supardi menambahkan, bantuan untuk Kab. Sukoharjo berupa beras, akan diberikan kepada masyarakat kurang mampu yang berada di empat kecamatan. Total warga yang mendapat bantuan, sebanyak 2.000 orang. Sebab, masing-masing  kecamatan diambil 500 orang, yang setiap orang mendapat beras sebanyak 10 Kg dan 20 masker.

“Saya berharap, semoga bantuan tersebut bisa membantu warga yang terdampak Pandemi Covid-19. Sebab, bantuan berupa beras bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.  Selain menyalurkan bantuan sosial kepada warga terdampak Covid-19, kami juga menyalurkan bantuan kepada korban bencana alam,” tuturnya.

Serahterima bantuan beras oleh Panitia Imlek 2021, kepada Bupati Sukoharjo, Etik Suryani

Sementara itu, Bupati Sukoharjo, Etik Suryani mengucapkan terimakasih atas perhatian, serta bantuan sosial yang diberikan oleh Panitia Imlek Nasional 2021 kepada warga kurang mampu di Kab. Sukoharjo. Bantuan tersebut sangat bermanfaat di tengah Pandemi Covid-19. Bantuan beras tersebut disalurkan di empat kecamatan, yaitu, Kecamatan Grogol, Kecamatan Gatak,Kecamatan  Baki, serta Kecamatan Kartasura.

“Saya bersyukur, karena di tengah Pandemi Covid-19 ini, masih ada yang memberikan kepedulian kepada sesama. Kami memberikan apresiasi dan terimakasih kepada Panitia Imlek Nasional 2021, yang bisa menyalurkan bantuan social tersebut,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Etik Suryani meminta kepada para camat yang berada di empat kecamatan tersebut, untuk menyalurkan bantuan sosial dari Panitia Imlek Nasional 2021 dengan tepat.  Artinya, bantuan tersebut bisa tepat sasaran kepada warga terdampak Pandemi Covid-19 yang membutuhkan bantuan.

Koresponden : Sony – Sangwang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here