Kabupaten Demak – Bupati Demak, dr. Hj. Eistianah berpandangan, bahwa generasi muda merupakan salah satu pilar Bangsa yang menjadi penguat dan penentu arah keberlangsungan Negara Indonesia di masa mendatang.
Hal tersebut disampaikan dalam sambutannya di acara Safari Upacara Pembinaan Peningkatan Wawasan Kebangsaan dan Pendidikan Bela Negara Bagi Pelajar dan Generasi Muda, Senin (10/10/2022), bertempat di SMPN 2 Gajah, Kec. Gajah, Kab. Demak.
Menurutnya, kegiatan ini memiliki makna dan peran strategis dan penting dalam rangka menguatkan tekad dan semangat bela negara. Khususnya yaitu sikap dan perilaku yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Oleh karena itu, wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air harus terus ditumbuhkembangkan di kalangan generasi muda, khususnya pelajar. Dalam hal ini dapat dimulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga SMA/SMK/MA. Ini bertujuan agar para pemuda dan pelajar dapat benar-benar memahami, menghayati, serta mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Lebih lanjut, Bupati yang akrab disapa Mbak Eisti mengungkapkan, apabila di era sekarang, para remaja merupakan generasi millenial yang paling dekat dengan teknologi informasi dan media sosial. Di mana itu adalah pintu yang paling mudah menimbulkan tantangan dan permasalahan para remaja, jika tidak mampu mengontrol diri dalam penggunaannya.
“Saat ini kalian sudah duduk di bangku SMP, masa remaja yang merupakan peralihan kalian ke masa dewasa. Ibu berharap anak-anak ibu yang hadir di sini adalah pelajar yang memiliki sikap kritis, cerdas, dan bijak dalam penggunaan teknologi informasi melalui gadget khususnya,” pungkasnya.
Koresponden : Hana – Rahmad